GEBYAR MERDEKA DAN MARKET DAY SMP NEGERI 230 JAKARTA

Selasa, 16 Agustus 2022 SMP Negeri 230 mengadakan dua acara secara bersamaan, yaitu Gebyar Merdeka dan Market Day. Kedua acara ini sangat semarak dan meriah.
Gebyar Merdeka merupakan acara yang diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-77 RI. Peringatan hari kemerdekaan diisi dengan berbagai lomba. Lomba tersebut diantaranya adalah paduan suara, balap karung, tarik tambang. Seluruh peserta didik mengikuti perlombaan dengan antusias dan semangat.
Sementara Market Day merupakan pengimplementasian Proyek Profil Pelajar Pancasila Kurikulum Merdeka. Dalam Market Day ini semua peserta didik kelas 7 belajar berwirausaha. Sesuai temanya Kewirausahaan dengan topik “Market Day : Manisnya Usaha Susu”, semua makanan dan minuman berbahan baku utama susu.
Dalam proyek ini peserta didik belajar menjadi wirausaha. Mereka belajar merencanakan, memproduksi hingga menjual sendiri hasil produksinya. Bahkan, mereka pun belajar mendesain dan membuat logo dagangnya sendiri.
Pengguntingan pita oleh kepala sekolah, Ibu Dwi Hariyanti, M.Pd. menandakan bahwa Proyek “Market Day : Manisnya Usaha Susu” telah dibuka. Semua warga sekolah diperkenankan untuk berkunjung dan berbelanja di stand-stand yang berjajar rapi. (DTH)
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- SMP Negeri 230 Jakarta Peringati Isra Miraj dengan Penguatan Nilai Keteladanan
- Meriah dan Penuh Antusias, SMP Negeri 230 Jakarta Rayakan Hari Guru Nasional 2024
- Pelantikan Pengurus OSIS dan MPK SMP Negeri 230 Jakarta Tahun 2024/2025 Berlangsung Khidmat
- Upacara Hari Pahlawan di SMP Negeri 230 Jakarta: Mengenang Jasa Pahlawan Bangsa
- Ayu Wijayanti Raih Juara 1 Komik Strip dalam Lomba Keterampilan Berbahasa dan Bersastra Indonesia
Kembali ke Atas